cara mengisi baterai android dengan cepat

Advertisement
Memang serba salah memiliki smartphone android, karena kebanyakan smartphone jenis ini baterainya sangat cepat sekali habis. Disamping itu proses pengisian daya nya pun juga terbilang cukup lama. 

Pada kesempatan kali ini saya akan mencoba membahas tentang cara mengisi baterai pada android dengan lebih cepat dari biasanya. 

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan jika anda ingin proses pengisian daya pada smartphone android lebih cepat daripada biasanya diantaranya :

1. Mematikan ponsel
Kebanyakan dari pengguna android mereka mengisi daya pada smartphone mereka dalam keadaan masih hidup, padahal mengisi daya pada smartphone akan lebih cepat apabila ponsel dimatikan daripada ponsel dalam keadaan masih hidup.
2. Gunakan charger original
mengisi baterai android dengan cepat
Image by google image
Peringatan untuk sahabat sekalian yang biasanya membeli smartphone second, sebaiknya perhatikan charger bawaannya apakah original atau tidak. Perlu diketahui menggunakan charger original lebih baik dan lebih cepat pada saat pengisian baterai, di sisi lain dengan menggunakan charger original akan memperpanjang umur dari baterai.
3. Gunakan dual port USB
Kebiasaan buruk pemilik smartphone biasanya mereka mengisi daya menggunakan laptop tetapi hanya menggunakan kabel data bawaan dari charger. Yang harus menjadi catatan disini adalah jika menggunakan kabel data bawaan dari charger dan di hubungan ke laptop daya yang keluar tidak bisa maksimal seperti charger original, sehingga diperlukan kabel data dengan jenis dual port usb sehingga proses pengisian baterai bisa berjalan lebih cepat bahkan melebihi charger original.
mengisi baterai android dengan cepat
USB DUAL PORT

Itulah tadi beberapa cara untuk mempercepat proses pengisian baterai pada smartphone android, silahkan baca juga artikel tentang cara menghemat baterai pada android yang pernah saya bahas juga pada artikel sebelumnya.

Saya kira cukup sampai disini dulu, semoga bermanfaat dan salam cara mudah.

0 Response to "cara mengisi baterai android dengan cepat"

Post a Comment