Kelebihan dan kekurangan Nofollow dan dofollow

Advertisement
Artikel ini merupakan lanjutan dari artikel Pengertian nofollow dan dofollow, jadi bagi sobat yang belum mengetahui apa itu nofollow dan dofollow silahkan menuju artikel pada link diatas.

Baiklah, Langsung saja kita menuju ke pokok pembahasan tentang keuntungan dan kerugian menggunakan nofollow dan dofollow pada blog.

KITA MULAI DARI DOFOLLOW
Adapun kelebihan blog yang menerapkan dofollow adalah sebagai berikut :
  • Pageview lebih banyak atau meningkat
  • Sering dipuji oleh pemberi komentar karena memberikan tempat untuk penempatan backlink gratis
  • Si pengunjung ketagihan untuk kembali lagi untuk memberi komentar (maksudnya tau dong :D)

Nah itu tadi kelebihannya, kalau kekurangannya :
- Dijadikan ajang promosi blog oleh orang lain, termasuk komentar spam.
- Dan yang lebih parah, blog di banned oleh google dikarenakan terlalu banyak link pada blog. dan imbasnya seo pun akan turun drastis.

BERLANJUT KE NOFOLLOW
Kelebihan blog nofollow adalah
  • Blog kita akan lebih aman, maksudnya terbebas dari komentar spam yang sembarangan mencari backlink.
  • Setiap komentar yang ditulis biasanya berisi pujian karena blog kita bermanfaat dimata mereka
  • Banyaknya komentar menunjukkan bahwa konten pada blog kamu berkualitas
  • Pagerank dan seo lebih stabil dan cenderung meningkat

Kekurangan nofollow
  • Sepi komentar, tetapi tergantung konten kamu juga sih. kalau konten kamu bermanfaat saya yakin blog kamu akan ramai pengunjung maupun komentar.


Nah itu tadi sedikit yang bisa saya jelaskan tentang istilah nofollow dan dofollow, masing masing memiliki kelebihan dan kerugian. jadi terserah agan mau diterapkan yang mana.


0 Response to "Kelebihan dan kekurangan Nofollow dan dofollow"

Post a Comment