Cara mengatasi Flashdisk write protect

Advertisement
File di MMC/Flashdisk tidak bisa dihapus / format emang bikin jengkel. Bagi sobat yang ngalamin hal seperti ini jangan buru-buru dulu beli flashdisk yang baru, karena solusinya sangat mudah :

Langsung saja ya sob.
  1. Pastikan flashdisk tercabut
  2. Buka command promp kemudian ketik regedit > enter
  3. Buka HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\StorageDevicePolicies (kalau StorageDevicePolicies tidak ada buat aja sendiri, klik kanan pada folder control > new > key kemudian beri nama StorageDevicePolicies)
  4. Klik kanan pada folder yang tadi sobat buat, New > DWORD value beri nama WriteProtect ( DWORD apabila OS sobat 32bit kalau 64bit ya pilih yang QWORD)
  5. Kalau sudah dobel klik pada WriteProtect kemudian isi dengan angka 0.
  6. Tutup registry editor
  7. Masukkan flashdisk
  8. Dan format flashdisk, Berhasil kan?
semoga artikel ini bermanfaat :)

1 Response to "Cara mengatasi Flashdisk write protect"

  1. Sudah sesuai instruksi, tapi tidak bisa. Kenapa ya kira kira? Ada saran lain?

    ReplyDelete